Resmi dibuka, Transmart Banjarmasin Ternyata Serap 750 Karyawan Lokal - Berita Online Terbaru -->

Resmi dibuka, Transmart Banjarmasin Ternyata Serap 750 Karyawan Lokal

9 Jun 2018, 09.48
Resmi dibuka di Kota Banjarmasin, Transmart Banjarmasin maksimalkan penyerapan tenaga kerja lokal Kalimantan Selatan (Kalsel).

Karyawan Transmart Banjarmasin

Memiliki banyak kategori produk, servis dan layanan, Transmart Banjarmasin tentunya membutuhkan ratusan tenaga kerja.

Dijelaskan CEO PT Trans Ritel Indonesia Shafie Shamsuddin, Transmart Duta Mall Banjarmasin setidaknya serap sebanyak 750 orang tenaga kerja lokal Kalsel.

Jumlah ini mendominasi hingga 90 persen jumlah karyawan yang bekerja di ritel modern jaringan milik CT Corp di Banjarmasin ini.

Tak hanya soal tenaga kerja, walaupun berkonsep ritel modern, Transmart Banjarmasin juga ternyata fasilitasi produk-produk pelaku usaha lokal Kalsel.

Berlokasi tak jauh dari pintu masuk area grocery, ada area khusus dengan cukup banyak rak-rak yang pamerkan produk pengusaha lokal termasuk para pengusaha mikro kecil dan menengah.

Tas purun, anyaman, souvenir dan berbagai produk jajanan lokal juga terlihat di area ini.

"Setidaknya ada sekitar 1.200 macam produk-produk lokal Kalsel dan dari pelaku UMKM yang juga ditawarkan di Tramsmart Banjarmasin," kata Shafie. (Banjarmasinpost.co.id/Achmad Maudhody)

TerPopuler