Untuk memberikan penanganan dan pelayanan
optimal terkait pasien terindikasi Covid-19 atau Corona Virus, Gugus
Tugas Pencegahan Pengendalian dan Penanganan Covid-19 Kalsel menambah
rumah sakit rujukan penanganan pasien Covid-19 di Kalsel
Selain,dua rumah sakit yang diarahkan Kemenkes yakni RS Boejasin
Pelaihari dan RS Ulin Banjarmasin. Ada tiga lagi tambahan rumah sakit
rujukan di Kalsel.
Penambahan Rumah Sakit Rujukan
itu sesuai dengan Surat Keputusan Gubernur Kalsel nomor
188.44/0207/KUM/2020 tentang penetapan penambahan Rumah sakit rujukan
pengagulangan Corona Virus Desease (COVID-19) di Kalsel.
Dimana, tertera ada tiga rumah sakit tambahan
yakni RSUD, DRH Moch Ansari Saleh di Jalan Brigjen Hasan Basery di
Banjarmasin, juga ada RSUD Idhaman Banjarbaru jalan Trikora kelurahan
Trikora Banjarbaru dan RSUD Brigjend H. Hasan Basery Kandangan di Jalan
Jenderal Sudirman HSS.
Sebelumnya, Sekda Provinsi Kalimantan Selatan,
Abdul Haris Makkie memang mengatakan bahwa akan ada penambahan RS
rujukan namun sifatnya cadangan.
Ketika itu disebutkan ada enam diusulkan. Belakangan setelah keluar SK ada tiga, seperti yang ada di SK Gubernur tersebut.
Sumber : https://banjarmasin.tribunnews.com/2020/03/27/ini-dia-tiga-rsud-di-kalsel-yang-menjadi-tambahan-rs-rujukan-penanganan-pasien-covid-19-di-kalsel.
Sumber : https://banjarmasin.tribunnews.com/2020/03/27/ini-dia-tiga-rsud-di-kalsel-yang-menjadi-tambahan-rs-rujukan-penanganan-pasien-covid-19-di-kalsel.